BANTENRAYA.COM – Tempat Pemungutan Suara atau TPS 06 Lingkungan Kendal, Kelurahan Margaluyu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, dipindahkan ke gedung serbaguna rumah susun sewa atau rusunawa yang lokasinya tak jauh dari TPS 06.
Lurah Margaluyu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Rusma membenarkan bahwa TPS 06 di Lingkungan Kendal ambruk, setelah diguyur hujan disertai diterjang angin kencang tadi sore.
“Tadi dibangun (tenda) ada angin besar, hujan dan memang tidak memungkinkan. Jadi masang tendanya salah, makanya ambruk pas ada hujan dan angin kencang,” ujar Rusma, kepada Bantenraya.com, Selasa 26 November 2024 malam sekitar pukul 19.00 WIB.
Ia menuturkan, lantaran tenda TPS 06 Lingkungan Kendal ambruk, tempat pemungutan suara dipindahkan ke gedung serbaguna rumah susun sewa atau rusunawa yang jaraknya tak jauh dari lokasi kejadian.
Baca Juga: Ribuan Logistik KPU Kabupaten Serang Dimusnahkan
“Sudah saya cari solusi. Dari kemarin juga harus di gedung serbaguna. Sudah dipindahin ke serbaguna rumah susun,” tutur dia.
Rusma mengaku pihaknya kompak langsung turun meninjau ke lokasi kejadian, setelah mendapatkan informasi peristiwa tersebut.
“Semua kompak, RT, masyarakat, petugas TPS hadir di sana, dan saya ada. Langsung kita tanggap. Sudah dibenerin,” akunya.
Menurut dia, saat kejadian logistik Pilkada dipastikan aman, karena sudah lebih dulu dievakuasi ke tempat yang aman dan netral.
“Setelah serah terima kotak suara itu diamankan, jadi kita sudah tahu cuaca buruk jadi kita amankan. Diamankan di rumah susun,” beber dia. ***

















