BANTENRAYA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang mengklaim bahwa pelaksanaan Verifikasi Faktual (Verfak) yang dilakukan petugas verifikator terhadap syarat dukungan yang dikumpulkan oleh para Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang dari jalur Independen, sudah mencapai 90 persen.
Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024 Pandeglang jalur independen sendiri terdapat dua pasangan, yakni Uday Suhada-Pujianto dan Aap Aptadi-Nurul Qomar.
“Kami bisa memastikan untuk tahapan Verifikasi Faktual (Verfak) di 32 Kecamatan sudah mencapai 90 persen,”kata Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Pandeglang Restu Sugrining Umam, saat rapat koordinasi dengan Bawaslu, di sekretariat Bawaslu Pandeglang, Rabu, 3 Juni 2024.
Baca Juga: Ketua DPRD Sebut Penetapan Anggota KI Ada Perbedaan Pandangan
Restu menyampaikan pihaknya memastikan bahwa kegiatan verfak yang saat ini masih berlangsung akan selesai tepat waktu, pada tanggal 04 Juli 2024, walaupun pada hari ini masih dalam proses.
Verfak dukungan terhadap calon independen tersebut, sebelumnya sudah mulai dilaksanakan sejak tanggal 21 Juni 2024 kemarin.
“Teman – teman sudah melaksan Verifikasi secara Faktual melalui upload silon, dengan jumlah dukungan yang belum bisa ditemui untuk pasangan Uday Suhada-Pujianto sekitar 17 Kecamatan dan Aap Aptadi-Nurul Komar sekitar 12 Kecamatan,” tuturnya.
Baca Juga: BNN Berharap Pemprov Anggaran Pembangunan Pusat Rehabilitasi di 2025
Sejauh ini, Restu mengungkapkan bahwa ada beberapa kendala yang dialami pihaknya selama proses verfak tersebut, salah satunya ialah sebaran pendukung yang berbeda di tiap desa.
“Perlu diketahui juga bahwa ada beberapa desa yang memang jumlah pendukungnya sangat banyak dan kami menggunakan tim verifikator dari Desa lain yang diatur dalam surat perintah dari KPU RI,” imbuhnya.
Sementara itu, Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa pada Bawaslu Pandeglang Iman Ruhmawan mengaku, bahwa pihaknya sudah mendengar progres terkait pelaksanaan Verifikasi Faktual dari KPU Pandeglang.
Baca Juga: Siap Berantas Pungli, Dispar Banten Beri Peringatan pada Pengelola Wisata yang Naikkan Harga
“Kami telah mendengar tadi apa yang disampaiakan KPU bahwa progres Verfak sampe hari kemarin sudah mencapai 90 persen dan yang belum terverifikasi berarti tinggal 10 persen, dan jika dilihat dari jumlah dukungan yang belum diverifikasi sekitar 16 ribu syarat dukungan dan apakah hari ini bisa diselesaikan apa tidak,” kata Iman.
“Berkaitan dengan itu agar kita memiliki waktu untuk mengumpulkan hasil Verifikasi Faktual, dan pada tanggal 04 Juli sudah masuk ke tahap penghitungan Verfak jangan sampai nanti kita tidak memiliki waktu untuk melaksanakan tahapan tersebut,” tandasnya.***


















